Saturday 23 June 2012

Merawat kelinci mencret/diare, Obat Mencret (diare) pada kelinci


Hampir setiap pemilik kelinci mengalami hal ini, kebanyakan mereka bahkan kecewa mendapati kelincinya mati karena terserang diare. Mencret merupakan salah satu penyakit yang bisa mengancam nyawa kelinci. Tidak sedikit kelinci yang mati karena penyakit ini. Karena itulah kita perlu tau bagaimana merawat kelinci ketika terserang penyakit ini. Telah di jelaskan sebelumnya mengenai penyebab mencret pada kelinci. Beragam penyebab kelinci terserang oleh penyakit ini. Meskipun penyakit ini sangat mengancam dan sering kali fatal akibatnya, setidaknya kita mampu mengurangi persentase kemungkinan kematian kelinci yang dimiliki.

Friday 22 June 2012

Tips meningkatkan berat badan kelinci (Kelinci Kurus)


Banyak diantara yang baru memulai hobi kelinci mendapati kelinci mereka yang kurus.. hal ini bisa jadi di karenakan minimnya pengetahuan yang dimiliki sebelum siap memelihara kelinci. Berikut ada beberapa tips dalam meningkatkan berat badan dari kelinci kesayangan anda


Tips mengurangi bau yang tidak sedap pada kelinci (Kelinci Bau)


Kelinci dapat menjadi peliharaan menggemaskan, tapi tanpa perawatan yang tepat mereka dapat menjadi masalah. Kadang ini menjadi keluhan beberapa penghobi kelinci. Karena bau menjadi hal yang mengurangi lucunya kelinci dimata kita. Karena itu ada beberapa tips  dalam mengurangi bau kelinci di kandangnya.  Ada beberapa cara untuk mengusir bau kelinci dengan membersihkan dan merawat kandang, maupun Pola makan. Ketika kebersihan kelinci berada di bawah kontrol, kita dapat berpelukan dengan hewan peliharaan lucu dan menggemaskan tersebut

Sunday 17 June 2012

Pengaruh Cuaca Panas Pada Kelinci


Perlu bagi pemilik kelinci untuk selalu mengingat dan mengawasi kelinci anda ketika di musim panas (musim kemarau). Karena kelinci tidak mentolerir panas yang terlalu berlebihan. Setiap kelinci memiliki ketahanan tertentu terhadap cuaca  dan suhu lingkungan.. karena pada dasarnya kelinci merupakan hewan yang menyukai tempat yang memiliki suhu rata2 rendah.
Efek dari cuaca yang panas sangat berpengaruh pada kelinci, kelinci memiliki resiko-resiko dari  kecil bahkan resiko kematian..


Wednesday 13 June 2012

Jenis Kelinci Hias (Klasifikasi kelinci)



Sama seperti kucing dan anjing, Kelinci memiliki puluhan bahkan mencapai ratusan ras yang tersebar di dunia. Mulai dari kelinci ras yang berkembang alami di habitatnya maupun kelinci ras yang tercipta dari proses persilangan atau terkadang rekayasa genetika dari peneliti. Dari banyak kelinci tersebut, pasti memiliki ciri-ciri yang berbeda dengan ras kelinci lainnya.. seperti halnya kelinci berbulu panjang seperti ras Anggora, Ras AFL, Fuzzy lop Dll. Ada juga kelinci yang bertubuh Mungil Sperti ND, Hotot,Dll.. ada juga kelinci dengan tubuh besar, seperti Flamish Giant. Maupun dengan corak warna yang unik seperti  Himalayan, satin, Hotot, Dutch Dll.. dari kesemua Ras tersebut kelinci merupakan hewan yang sangat lucu, Jinak sehingga cocok untuk dijadikan hewan peliharaan

KELINCI ANGGORA


Kelinci Angora ( Turki : Ankara tavşanı) adalah sebuah ras kelinci yang dibiakan untuk pemanfaatan bulu wol. Angora adalah termasuk ras kelinci domestik tertua yang berasal dari Ankara (atau dalam pelafalan disebut angora). Kelinci angora menjadi popular di perancis pada sekitar abad ke 18, dan menyebar hingga daerah eropa lainnya. Kelinci angora pertama kali muncul di amerika serikat sekitar abad 20, masuknya kelinci angora di amerika serikat bersamaan dengan komersialisasi wol dalam industri pakaian, sehingga sekitar tahun 1900an kelinci angora mulai popular untuk di ternakan di amerika serikat dengan tujuan pemanfaatan bulu kelinci tersebut dalam industry wol. Ada banyak keturunan kelinci tas angora yang di akui oleh ARBA  antara lain, angora inggris, angora prancis, Giant Anggora, dan angora satin. 

Sunday 20 May 2012

Parasit yang menyebabkan penyakit kelinci

Apa itu?
Parasit yang mengganggu kesehatan kelinci meliputi cacing dan makhluk mikroskopis lainnya misalnya protozoa. Parasit ini dapat memicu kesehatan kelinci semakin buruk dan bahkan memunculkan resiko kematian pada kelinci. Meskipun tidak mudah kita mengetahui parasit apa yang mengganggu kelinci, tidak ada salahnya kita mengetahui jenis parasit internal yang menyebabkan jenis penyakit pada kelinci

Saturday 24 March 2012

Kenapa Kelinci saya memakan kotorannya sendiri



Jangan panik ketika melihat kelinci memakan kotorannya sendiri, karena yang dimakan kelinci kemungkinan besar cecotropes.  Kelinci sebagaimana beberapa hewan lainnya memiliki keunikan tersendiri dalam sistem pencernaannya.. untuk mengetahui lebih lanjut mengenai mengapa kelinci memakan kotorannya sendiri, simak penjelasan berikut ini


Friday 23 March 2012

Penyakit Kelinci

Pengetahuan Umum mengenai kelinci

Cara merawat kelinci

Pakan yang tepat untuk jenjang usia kelinci (Bayi, Dewasa, Tua)



Seperti manusia, kelinci perlu diberi makan secara berbeda pada berbagai tahap pertumbuhan mereka untuk menjamin perkembangan yang sehat, pencernaan, dan berat badan. Sepanjang hidup kelinci, menghindari perubahan mendadak dalam makanan; makanan baru selalu harus diperkenalkan secara bertahap. Ingatlah untuk menjaga air bersih makanan dan air minum

Kelinci kencing darah / kencing kelinci berwarna merah

Warna normal urin dari kelinci berwarna kuning. Kadang-kadang urin dapat menjadi merah, pink, putih, coklat, atau oranye. Kondisi ketika kelinci mengeluarkan air seni berwana merah, sering disebut "red urine,". Kelinci dengan urine berwarna merah bisa dialami oleh kelinci yang sehat maupun sakit

Thursday 22 March 2012

Mengenali Penyebab kelinci menjadi lumpuh layu

Ketika Anda menemukan kelinci dengan kontrol berkurang dari bagian belakangnya, asumsi adalah bahwa kelinci tersebut mengalami cedera punggung. ternyata tidak hanya itu kelinci memiliki faktor lain yang dapat menyebabkan kelinci itu menjadi lumpuh.. simak ya gan... :)

Tuesday 20 March 2012

TANYA - JAWAB

Page ini untuk agan dan sista sekalian yang ingin Tanya-jawab tentang kelinci… .. silahkan bertanya-jawab ria agan sista sekalian..  J.



Monday 5 March 2012

Penyebab bulu kelinci rontok (kelinci botak)



Kelinci berbulu panjang seperti jenis angora, FL, AFL dll kadang kala tak lepas dari masalah bulu. Seperti gimbal, atau bahkan bulu rontok. Untuk bulu rontok sendiri yang dialami kelinci memiliki banyak penyebab, mulai dari penyebab sederhana maupun penyebab kompleks lainnya.

Sunday 4 March 2012

Penyebab Diare (mencret) pada kelinci


Baca Juga :

Penyakit Diare pada kelinci sangat sering terjadi. Bahkan penyakit ini menjadi salah satu penyakit yang sangat berbahaya dan dapat menyebabkan kematian pada kelinci. Bagi para pecinta kelinci, kita harus mengetahui apa saja yang dapat menyebabkan kelinci terkena diare (mencret) hal ini sangat penting karena bagaimanapun lebih baik mencegah dari pada mengobati

Penyebab diare pada Anakan kelinci
Salah satu tanda paling umum yang terkait dengan kematian mendadak pada bayi kelinci adalah diare, yang dapat muncul sangat cepat dan membunuh dalam hitungan jam. Jadi, apabila anak kelinci menunjukkan tanda-tanda lesu, (tidak mau makan), atau tinja berlendir segera dibawa ke sebuah dokter hewan atau orang yang berpengalaman untuk menyelamatkan jiwa. Anda harus segera mengobatinya karena Menunda untuk satu atau dua jam dapat berarti perbedaan antara hidup dan mati.
  1. Penyapihan yang terlalu cepat. Sayangnya, banyak bayi yang disapih terlalu muda untuk berada jauh dari ibu mereka. Padahal normalnya kelinci bisa dipisah ketika umur 2 bulan. Namun karena anak kelinci sangat lucu, bahkan terkadang buyer sengaja membeli yang berumur 4 minggu. Atau terkadang bagian dari taktik seller yang mencoba mengambil untung untuk menjual kelinci yang terlalu muda untuk memotong biaya produksi. Mengapa berhubungan dengan DIARE (MENCRET) hal ini berkaitan dengan tidak Fullnya kebutuhan ASI kelinci, sehingga berakibatnya sistem imun mereka menjadi menurun. Tidak seperti kebanyakan mamalia, kelinci bayi memiliki usus yang lebih sensitive sampai mereka mulai makan makanan padat pada usia 3-4 minggu.  selama itu usus mereka berada pada mereka yang paling rentan: bayi membutuhkan susu ibu mereka, yang mengubah pH dan menyediakan antibodi penting yang membantu bayi secara bertahap menyesuaikan diri dengan lingkungan dan untuk melindungi mereka terhadap mikroorganisme yang baru dan asing pada sistem pencernaanya. Tanpa ASI, bayi mulai makan makanan padat sangat rentan terhadap bakteri enteritis (radang selaput usus), yang dapat menyebabkan diare fatal. Tinja berlendir dalam kelinci bayi harus dianggap sebagai keadaan darurat yang mengancam jiwa, dan setiap orang melihat hal ini harus menghubungi dokter hewan maupun para ahli dengan segera
  2. Bakteri dan parasit : anakan kelinci sangat rentan, karena itu kita harus memperhatikan kebersihan lingkungan kandang, maupun kebersihan makanannya. Makanan yang kotor, basah atau bergetah dapat menjadi ancaman pada kelinci anda, karena sistem pencernaan anak kelinci sangat sensitive sehingga memang harus berhati hati dalam pemberian makanan pada kelinci. 

Penyebab mencret (diare) pada kelinci dewasa
  1. Kegemukan. Kelinci yang kelebihan berat badan dapat menjadi diare (mencret). Karena kebanyakan kelinci yang mengalami kegemukan diakibatkan oleh pola makan pelet (pur) yang menjadi lunak dalam sistem pencernaannya. Lebih bijak bagi kita untuk mengurangi pola makan pelet pada kelinci, atau setidaknya beralih ke tinggi serat, seperti rumput maupun sayuran segar, karena hal ini dapat menjadikan perbedaan besar pada kelinci. Dan perlu bagi kelinci juga untuk olahraga. olahraga adalah salah satu cara terbaik untuk membakar kalori pada kelinci. Karena kegemukan atau obesitas pada kelinci juga apabila tidak ditangani dengan baik pun akan menyebabkan kematian disamping penyakit diare yang juga akan mengancam.
  2. Gangguan persendian, Demikian pula, kelinci yang menderita masalah sendi degeneratif pada tulang belakang, pinggul. Hal ini juga dapat menyebabkan mencret pada kelinci. Cirri-cirinya adalah, kelinci akan lebih banyak duduk ketimbang berlari atau mengitari kandangnya
  3. Pola makan. Telah dijelaskan sebelumya pola makan menyebabkan kelinci menjadi mencret. Pada dasarnya kelinci sangat membutuhkan serat segar untuk makannya. Dan juga perlu bagi kita menjaga kebersihan makanan seperti sayuran atau rumput. Sayuran harus dibersihkan dengan baik untuk kemungkinan zat-zat kimia yang terkandung (pestisida,pupuk), maupun rumput juga harus dibersihkan untuk kemungkinan (cacing, bakteri) yang dapat berpengaruh pada kondisi pencernaan kelinci



BACA JUGA ARTIKEL YANG BERKAITAN :

Penyakit Scabies (kudis) Pada Kelinci

Scabies merupakan pengakit kulit yang dialami berbagai jenis hewan. Penyakit ini juga disebut kudis sarcoptic. Penyakit ini disebabkan oleh tungau Sarcoptes scabiei. Tungau betina yang membuat liang pada kulit untuk meletakkan telurnya. Menetas larva dan berkembang menjadi tungau dewasa di bawah permukaan kulit. Gejala-gejala kudis serupa dalam setiap spesies hewan,

Tuesday 21 February 2012

Tips / cara memandikan kelinci


Secara umum memang kelinci bukan hewan yang perlu mandi. Namun terkadang tanpa kita sadari ternyata kelinci kita tersebut kotor.. bisa saja karena, tanah, urine, fesses atau benda asing lain yang menyebabkan kelinci kita terlihat tidak bersih.. disitulah kadang kita berpikir, bagaimana yah cara memandikan kelinci?? Memang kelinci lebih baik dimandikan di petshop atau layanan untuk hewan lainnya, namun tidak salah bagi kita sedikitnya mengetahui cara memandikan kelinci yang simple. Saat ini saya mencoba berbagi tips mengenai cara memandikan kelinci yang simple, cepat dan memungkinkan kelinci tersebut tidak stress.. disimak yah


Tuesday 14 February 2012

FL (Fuzzy lop) Harlequin 2 bulan






SOLD OUT




Nih titipan temen ane juga gan.. Fuzzy lop
Umur : 2 bulan ++
Warna : coklat hitam. Harlequin
Kelamin : betina
Harga : Rp. 75.000
Lucu dan jinak gan..
kalo minat langsung sms dan langsung datang aja gan



SOLD OUT



TOKOKELINCIKU.BLOGSPOT.COM

Guinea Pig Peruvian ready for Adopt

Nih buat agan sekalian pecinta marmut. Ane mau nawarin guinea pig Peruvian milik temen ane gan buat di adopt.. soalnya orangnya dah ga niat jadi ga terlalu ngurusin nih marmut.… ane juga kasian banget liat nih marmut. Ane juga kurang begitu mengerti tentang marmut/ guinea pig apa itu jenisnya atau gimana gan, tapi kata empunya Peruvian,
Terdiri dari sepasang indukan umur lebih dari satu tahun.. dan 2 ekor anaknya berumur sekitar 6 bulan, tapi ga ngerti anaknya kelamin apa aja.


kekurangan : kondisi memprihatinkan, soalnya ga terlalu di urus sama empunya. Jadi Peruvianya ga begitu jinak dan juga bulunya jadi pendek sendiri soalnya sering digigit.
Kelebihan : cocok jadikan indukan gan, soalnya harga guinea pig dipasaran cukup tinggi. lagi pula kalo sering2 kita berinteraksi sama marmut, lambat laun akan jinak gan.. percaya deh sama ane.. apalagi kalo dah bisa di kawinkan.. punya anak malah akan lebih mantep lagi gan..
Rp. PM ya
Monggo yang berminat silahkan sms/kontak nomer ane gan.. dateng langsung atau COD tempat terbatas.. kalo bandung, paling ane bisa di daerah DipatiUkur atau daerah BIP.
Agan dan sis sekalian bukan hanya dapet nih GP tapi juga dapet terima kasih.. soalnya liat kondisinya ane juga kasian banget




GP II
nah yang ini kondisinya cukup terawat gan









Sepasang : Rp.SOLD

DOB : 30-10-2011
Berarti umurnya hitung sendiri gan.. J
Kekurangan : kurang begitu terawatt, bulunya juga digigitin tapi bulu masih cukup bagus
Kelebihan : masih cukup jinak, Dan sebentar lagi dah bisa jadi indukan


Friday 10 February 2012

Jual Kelinci Angora Mix Lokal

Maaf untuk Buyer sekalian
Untuk saat ini kami hanya melayani di tempat
Dan belum bisa melakukan pengiriman..
Harap Maklum.. :)

SOLD OUT



















SOLD OUT
Titipan temen ane nih gan.... lokal mix angora, mirip sama lionhead yah.. tapi bukan..hehehe

Harga : Rp. 35.000 nett
kelaminnya Betina
Umur : DOB nya kgak tau tapi kata empunya 2 bulan ++
Warna : merah bata, pokoknya keren deh ...


ane ga ambil untung.. kalo berminat call/sms aja yah gan.. mumpung murah nih plus lucu.
SOLD OUT

TOKOKELINCIKU.BLOGSPOT.COM

TOKOKELINCIKU.BLOGSPOT.COM


Wednesday 8 February 2012

TERIMAKASIH

TERIMAKASIH UNTUK PELANGGAN/BUYER ATAS KEPERCAYAANNYA PADA KAMI

Alhmdllh berkat agan dan sis Sekalian Untuk saat ini stok kelinci Fuzzy Lop umur 2 – 4 bulan Sold Out (HABIS).. ready stok sekitar 1,5 bulan lagi.

dan hanya tersedia beberapa kelinci Anggora berumur 2 – 4 Bulan..

selebihnya indukan (FL/Anggora)

maaf belum menyediakan stok kelinci jenis lain


Mohon maaf apabila kami ada kesalahan kepada Buyer sekalian.. antara lain

  1. Hambatan dalam upaya pengiriman. Jadi untuk sementara kami melayani di tempat
  2. Terkadang Respond yang kurang cepat, telpon atau sms..
  3. Dan masih banyak lagi…..


Tapi untuk keseluruhan semoga kami akan bisa lebih baik.. thx agan dan sis

Terimakasih untuk kepercayaannya.. :)



TOKOKELINCIKU.BLOGSPOT.COM

Kelinci Murah

Pengirim : 081929302XXX
Pertanyaan : kang saya pernah beli FL umur 3 bulan dengan harga 40rb.. kenapa disini lebih mahal ya??
Jawab :
Terimakasih atas pertanyaan sodara.. sebenarnya untuk permasalahan ini memang merupakan hak setiap peternak untuk memberikan harga pada kelincinya.. tapi yang mungkin perlu diamati kelinci FL seperti apa yang saudara beli.. karena terkadang beberapa orang berpikir yang namanya FL telinganya turun.. padahal untuk penilaian selanjutnya adalah bagaimana kualitas bulunya, panjang bulunya, penampakan wajahnya..
memang tidak di pungkiri beberapa seller nakal menyebut kelincinya ras FL asli untuk kelinci topengan FL (Lokal mix FL), dan jangan khawatir kebanyakan seller yang berlaku jujur akan menjelaskan mengenai kelincinya terlebih dahulu sebelum anda beli, dan juga sdr jangan segan2 menanyakannya pada seller, karena kebanyakan mereka akan menjawab dengan jujur mengenai kualitas kelinci yang mereka jual
nah itu penting bagi buyer mengumpulkan informasi terlebih dahulu tentang kelinci yang anda beli agar tidak dibohongi dari beberapa seller nakal, Kriteria FL yang berkualitas dapat sdr cari di internet untuk lebih lanjut.. dan untuk di peternakan kami, kami hanya menjual FL dan angora asli dan ga ada mix/topengan/gibasan..
jika berdasarkan semua kriterian FL untuk kelinci yang anda beli sudah tepat dan memang harganya murah, berarti itu merupakan keberuntungan sodara.. karena bukan tidak mungkin memang kelinci yang anda beli memang FL yang bagus, hal ini berkenaan bagaimana alasan peternak bisa melepas FL itu dengan harga murah… terimakasih semoga membantu"

Contoh beberapa anakan FL (Fuzzy Lop) kelinci kami yang Sold Out








Jawaban ini ane posting untuk pertanyaan beberapa agan-agan dan sis mengenai harga.. semoga hal ini bisa membantu… : )


TOKOKELINCIKU.BLOGSPOT.COM

Friday 3 February 2012

Kelinci Fuzzy lop



Kualitas sangat baik (anak dari indukan yang pernah juara)


Umur 5 bulan 12 februari 2012
Kelamin Betina
SUDAH SIAP KAWIN (kelamin sudah berwarna merah), namun masih beresiko dan lebih baik menunggu sampai berumur 5,5 - 6 bulan

Harga : call/sms








MAAF GA JADI DI JUAL NIH… RENCANA DALAM WAKTU DEKAT MAU DIKAWINKAN AJA… : )
(Edit : 14 Februari 2012)

TOKOKELINCIKU.BLOGSPOT.COM

Thursday 12 January 2012

Kelinci saya di makan kucing


Dari : Vinary92@yahoo.com
Tanya : “ kelinci saya di makan kucing, kenapa ya mas padahal umurnya dah hampir 1,5 bulan?”
Jawab:
“Mungkin banyak dari anda yang mengalami hal seperti ini.. terkadang anda tidak mengetahui bahwa kucing mengincar anakan kelinci anda, sampai anda mengalaminya sendiri… kelinci adalah hewan Rodentia termasuk di dalamnya hamster, marmut, dan TIKUS.. jadi untuk anda sekalian yang terbiasa melepas kelinci anda ke luar kandang. Lebih bijak bagi anda untuk tidak melepaskan anakan kelinci anda dibawah umur 2 bulan berkeliaran.. walau terkadang beberapa kucing adalah hewan jinak, tapi untuk meminimalisasikan resiko anda sakit hati karena kelinci di makan kucing, maka berhati-hati lah.. Bisa jadi Kucing tersebut mengira anakan kelinci anda adalah tikus atau hewan tertentu yang menarik perhatiannya.. memang bisa dimaklumi terkadang keterbatasan informasi kita yang membuat kita menjadi lalai pada hewan tersebut. semoga setelah mengetahui info seperti ini, anda akan menjaga Lebih berhati-hati.. tetap semangat Sdr (Vinary92@yahoo.com) semoga informasi ini membantu”

Sunday 8 January 2012

Cara memotong kuku kelinci kesayangan anda



Kelinci yang sudah berumur, biasanya memiliki kuku yang sangat panjang. Hal ini sangat berbahaya bagi kelinci tersebut.Penting bagi anda untuk memelihara kuku kelinci. Karena kuku kelinci yang panjang memungkinkan dapat memudahkan bakteri untuk masuk ketubuh kelinci tersebut, lagi pula kuku kelinci yang terlalu panjang dapat melukai dirinya sendiri atau kuku tersebut bisa tersangkut lalu dapat menjadi cedera

Kesulitan: Rata-rata

Waktu yang dibutuhkan: 10 menit

Inilah Cara:

  1. Siapkan beberapa peralatan, antara lain, alat potong kuku, handuk penyeka atau kapas, dan sesuatu untuk mengobati kuku jika tidak sengaja memotong kuku yang mengakibatkan cedera,
  2. Jika perlu, mintalah bantuan seseorang untuk dapat memegang kelinci dengan lembut dan kuat, atau bisa juga seseorang tersebut membungkus kelinci anda dengan handuk, agar lebih mudah memotong kelinci, karena kelinci akan lebih tenang dan terkendali
  3. Jangan potong kuku terlalu panjang, potong hanya ujungnya saja, Hal ini jauh lebih baik untuk memotong hanya sedikit daripada mencoba untuk memotong banyak sekali kuku terlalu panjang.
  4. Tempatkan gunting kuku di mana pemotongan harus dilakukan.potong dengan perlahan, jangan tergesa, gesa karena dapat menyebabkan kelinci memberontak dan hal ini dapat cedera bahkan kuku menjadi rusak
  5. Jika tidak sengaja dipotong terlalu pendek, hapus darah dengan kapasn dan segera di berikan antiseptic, atau obat.. lalu berikan tepung jagung / gandum sebagai alternative yang bertujuan menghentikan pendarahan
  6. Ulangi untuk semua kuku. Ambil istirahat Jika kelinci memberontak. Hal ini mencegah kelinci untuk mengalami stress
  7. Cepat memeriksa ulang semua kuku untuk memastikan mereka tidak ada pendarahan

Tips:

  1. Selalu menahan kelinci dengan benar, mendukung dan menahan ujung belakangnya dengan baik.
  2. Jangan mengambil resiko memotong kuku terlalu pendek
  3. Jika Anda khawatir, konsultasikan dengan dokter hewan atau groomer untuk demonstrasi bagaimana melakukan trim kuku. Praktek akan membuat lebih mudah.

Peralatan yang di butuhkan
1. alat pemotong kuku / gunting
2. handuk penyeka atau kapas
3. obat luka
4. Kwik stop alternative tepung jagung, atau gandum.. untuk menghentikan pendarahan

Sumber : www.Bingkibunny.com

Thursday 5 January 2012

JUAL KELINCI HIAS

Maaf untuk Buyer sekalian

Untuk saat ini kami hanya melayani di tempat

Dan belum bisa melakukan pengiriman..

Harap Maklum.. :)

STOK SAAT INI HANYA TERSEDIA FUZZY LOOP DAN KELINCI ANGGORA (BELUM TERSEDIA RAS KELINCI LAIN)

SERIOUS ONLY : )


Kelinci Himalayan Stok terbatas

Butuh Cepat
Ras Himalayan Asli ga pake campur
Harga pasaran :
Stok : 3 ekor (1 jantan 2 betina)
Keterangan : Sudah kimpoi 3 kali, dan dapat menjadi indukan yang baik.
Warnanya memiliki kekurangan karena warna hitam di hidung dan telinga tidak begitu jelas

Di jual karena ingin Beli Indukan Holand Lop, karena konsentrasi pada FL dan Anggora
Himalayan SOLD OUT 2 ekor Betina sisa 1 jantan



KELINCI GIBAS



Lokal Mix Gibas
STOK 1 EKOR
MAAF SEDANG TIDAK DI JUAL..


kelinci anggora

SOLD OUT

Usia : 1,5bulan
kelamin : Jantan, betina
Warna : Putih Kuning
harga pasaran : 150.000
Stok : 3 ekor (1 jantan, 2 betina)
Keterangan : Anakan kelinci lucu, belum disapih



Warna : Abu-abu
Harga pasaran : Rp. 200.000
Keterangan : kelinci lucu dan lincah


SOLD OUT

Harga pasaran : Rp. 200.000
Keterangan : kelinci lucu dan lincah



Fuzzy loop

Ras Fuzzy lop
Usia : 1 tahun ++
kelamin : Betina
Warna : nge-Dutch, Hitam putih
Harga :
Keterangan : Cocok untuk dijadikan indukan



Ras Fuzzy lop
Usia : 2 bulan ++
kelamin : Betina
Warna : Kuning putih
Harga kami : Rp. 70.000
Harga pasaran : 75.000-100.000
Stock : 2 ekor SOLD OUT

Keterangan : 1 ekor turun 1 telinga, 1 ekor lagi telinga belum turun


Ras Fuzzy lop
Usia : 4 bulan
kelamin : Betina
Warna : nge-Dutch, Hitam putih
Harga : SOLD OUT

Keterangan : 2 bulan lagi sudah siap kimpoi




Ras : Fuzzy loop
Usia : 2 bulan
warna : Loreng kuning hitam
Stock : 7 ekor, 3 ekor telinga turun stabil, 4 ekor belum belum stabil
harga Minimal: Rp. 70.000
Tergantung ukuran dan telinga kelinci

SOLD OUT







SAAT INI HANYA TERSEDIA FUZZY LOOP DAN KELINCI ANGGORA (BELUM TERSEDIA RAS KELINCI LAIN)

SERIOUS ONLY : )




keterangan :

Harga minimal : memenuhi kriteria Standar baik, jika kualitas unggul maka harga akan lebih tinggi, namun jika kualitas dibawah. maka harga bisa lebih murah dari pada harga minimal..

harga kelinci berdasarkan umur diatas, jika pada anakan umur sudah bertambah maka harga kembali akan di naikan

Untuk indukan, harga akan berbeda ketika sedang hamil.

untuk kelinci Fuzzy Lop harga anakan yang telinga sudah turun keduanya akan lebih mahal.. tapi meskipun begitu, telinga kelinci yang belum turun, dapat dipastikan akan turun kedepannya.

Yang membeli lihat cara order yang kami tampilkan
atau bisa telpon ke nomer tersebut


DIUTAMAKAN DAERAH TERDEKAT (JATINANGOR ATAU BANDUNG)